Benefit Kuliah di Universitas Swasta
Universitas
swasta adalah salah satu bentuk perguruan tinggi swasta. Menurut Undang-Undang
Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi, perguruan tinggi swasta adalah
perguruan tinggi yang didirikan dan/atau diselenggarakan oleh masyarakat dengan
membentuk badan penyelenggara berbadan hukum yang berprinsip nirlaba, misalnya
yayasan (Wikipedia). Contoh universitas swasta di Indonesia, yaitu Universitas
Gunadarma, Universitas Tarumanegara, Universitas Trisakti, dsb.
1. Waktu Pendaftaran Lebih Fleksibel
Seperti
yang sudah umum diketahui, rentang waktu untuk daftar ke Univ Swasta lebih
lama. Biasanya dimulai ketika masuk semester genap, namun ada juga yang buka
dari awal tahun ajaran sekolah (untuk kelas 12) dengan batas waktu sampai
ditutupnya mendaftaran mandiri di Univ Negeri. Pendaftaran yang dibuka sejak
awal ini biasanya dibarengi dengan promo-promo menarik. Mulai dari potongan
pendaftaran, beasiswa, hingga cashback. Seperti di Univ Gunadarma yang
menawarkan potongan biaya kuliah melalui jalur try out dan nilai raport.
2. Syarat Masuk Lebih Mudah
Calon
mahasiswa hanya menyiapkan berkas-berkas administrasi, namun ada juga beberapa
kampus yang mewajibkan tes dasar terlebih dahulu. Namun, umumnya hanya perlu
menyiapkan berkas dan melampirkan nilai raport. Syarat masuk ini juga
memungkinkan siswa untuk lolos, karena tidak perlu melalui seleksi pararel
nilai di sekolah seperti yang dilakukan oleh sistem SNMPTN.
3. Daya Saing Tidak Terlalu Berat
Masuk univ negeri umumnya melalui 3 tahap, yaitu nilai raport (biasanya untuk jenjang diploma), SNMPTN, SBMPTN, dan Jalur Mandiri. Jalur tersebut pastinya banyak dicoba siswa di seluruh Indonesia, dari jumlah pendaftarnya saja bisa diketahui bahwa siswa akan memiliki banyak pesaing untuk memperebutkan kuota. Sayangnya, banyak dari siswa yang mendaftar jurusan bukan sesuai minatnya karena daya saing terlalu tinggi. Melainkan memilih jurusan yang sesuai dengan nilainya saja. Namun berbeda dengan Univ Swasta, jurusan calon mahasiswa ditentukan dari minat. Ada juga jurusan tertentu yang memiliki syarat jurusan SMA ketika mendaftar, misalnya jurusan teknik harus siswa SMA yang berasal dari jurusan IPA.
4. Fasilitas Lebih Lengkap
Walaupun biayanya lebih mahal daripada di Univ Negeri, Univ Swasta cukup menjamin fasilitas pembelajaran yang lebih mumpuni. Seperti penyediaan alat laboratorium, sarana praktek, dsb. Bahkan tak jarang, fasilitas Unit Kegiatan Mahasiswa pun di sediakan. Hal ini tentunya sangat bermanfaat bagi penyaluran ilmu dan minat mahasiswa.
Komentar
Posting Komentar